Kuah Pliek U, Makanan Khas Aceh Berbahan Ampas Kelapa

2382
Kuah Pliek U
Sajian kuliner khas Aceh kuah pliek u. (Foto: travelingyuk.com)

1001indonesia.net – Kuah pliek u merupakan kuliner khas masyarakat Aceh, terutama yang tinggal di pesisir timur. Menu yang dikenal sebagai gulainya para raja ini biasa disajikan ketika ada perhelatan.

Nama kuah pliek u berasal dari bahan dasarnya, yang tak lain adalah pliek u. Masyarakat setempat juga mengenalnya dengan nama patarana. Pada dasarnya patarana adalah ampas kelapa yang minyaknya sudah diperas.

Minyak kelapa atau minyak reutik sering digunakan untuk memasak oleh masyarakat Aceh. Agar tidak terbuang percuma, sisa kelapa yang sudah diperas minyaknya dijemur hingga kering untuk digunakan sebagai bahan memasak. Ampas kelapa kering itulah yang dinamakan pliek u.

Pliek u ini dapat dibuat untuk berbagai macam makanan. Salah satunya adalah kuah atau gule pliek u. Masakan ini cukup populer di Aceh. Selain rasanya lezat, memasaknya juga mudah. Bahan-bahan tidak sulit didapatkan, seperti daun melinjo, nangka muda, kacang tanah, dan juga kacang panjang. Ada juga yang menciptakan variasi dengan menambahkan daun singkong, udang kecil, daun pepaya, dan lain-lain.

Kuah pliek u menggunakan bumbu yang biasa digunakan untuk memasak, seperti ketumbar, cabai, bawang merah, dan bawang putih. Beberapa orang turut menambahkan asam sunti agar cita rasa sajian makin kuat dan enak.

Semua bumbu tersebut dihaluskan dan dimasukkan ke dalam belanga. Sementara bahan yang sifatnya keras direbus dulu agar didapatkan kematangan yang merata.

Setelah itu, aduk terus sampai bumbu benar-benar meresap. Kemudian siram dengan santan, lalu tunggu hingga matang. Kuah pliek u biasanya disantap bersama nasi hangat dan ikan asin. Namun, dimakan tanpa lauk pendamping pun juga tak kalah sedap.

Pliek U
Pliek U merupakan ampas kelapa yang dijemur kering. (Foto: Istimewa)

Tak hanya sebagai makanan biasa, kuah pliek u merupakan sajian yang punya peran dalam tradisi masyarakat Aceh. Makanan ini biasanya dimasak khusus untuk disajikan di acara-acara adat tertentu.

Kuah pliek u juga diyakini punya nilai gizi tinggi meskipun dibuat dari ampas. Tak sedikit masyarakat Aceh yang percaya makanan ini memberi manfaat bagus untuk kesehatan. Terutama untuk menambah gairah dan kekebalan tubuh.

Selain menyehatkan, kuah pliek u juga menjadi menjadi perlambang perekat tali persaudaraan dan kekompakan antarkeluarga. Karena umumnya hidangan ini dibuat oleh ibu-ibu yang tinggalnya berdekatan.

Belakangan gulai khas Aceh ini semakin digemari masyarakat sehingga banyak sekali restoran di Aceh yang menawarkan menu ini.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

14 − seven =

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.